Penyaluran Bantuan Kesehatan untuk Pasien Penderita Kanker Tulang di RSUD Ulin Banjarmasin
BAZNAS dan Dinsos Kabupaten Barito Kuala Salurkan Bantuan Kesehatan untuk Pasien Kanker Tulang di RSUD Ulin Banjarmasin
19/05/2025 | Humas BAZNAS BATOLABanjarmasin, 19 Mei 2025 — Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Barito Kuala bersama Dinas Sosial Kabupaten Barito Kuala menyalurkan bantuan kesehatan kepada seorang pasien penderita kanker tulang osteosarcoma yang tengah menjalani perawatan di RSUD Ulin Banjarmasin, pada Senin (19/5).
Bantuan tersebut merupakan bentuk kepedulian dan respon cepat pemerintah daerah melalui lembaga sosial terhadap warga yang membutuhkan, khususnya dalam bidang kesehatan. Bantuan diserahkan langsung oleh perwakilan BAZNAS dan Dinas Sosial kepada pihak keluarga pasien di ruang perawatan.
Ketua BAZNAS Barito Kuala, H. Ardiansyah, B.Sc, menyampaikan bahwa bantuan ini diharapkan dapat meringankan beban biaya pengobatan yang cukup besar, mengingat osteosarcoma merupakan jenis kanker tulang ganas yang membutuhkan penanganan medis intensif dan jangka panjang.
Pihak keluarga pasien mengucapkan terima kasih atas perhatian dan bantuan yang diberikan.
Kegiatan ini menjadi salah satu wujud nyata hadirnya negara dan lembaga sosial dalam memberikan perlindungan serta jaminan sosial kepada masyarakat yang membutuhkan.
